Pabrik Outsole Di Tangerang
Sepatu telah menjadi bagian dari fashion pria maupun wanita. Oleh karena itu, menjaga kebersihan sepatu sangatlah penting, terutama bagian sol. Sekalipun Anda membelinya dari pabrik outsole di Tangerang, kalau tidak bisa menjaga kebersihan sol, tampilan sepatu Anda akan menjadi kurang menarik.
Anda tentu menginginkan penampilan yang menarik ketika memakai sepatu. Namun, jika sol sepatu Anda terkena noda, Anda pasti menjadi kurang percaya diri. Apalagi, sol yang sudah terkena noda akan sulit dihilangkan apabila tidak tahu caranya.
Bahan-Bahan Untuk Menghilangkan Noda Pada Sol Sepatu
Anda bisa mendapatkan sol sepatu dari pabrik outsole di Tangerang, namun jangan lupa untuk selalu menjaga penampilannya. Tidak semua orang paham cara membersihkan noda pada sol sepatu. Sudah membersihkannya berkali-kali, namun hasilnya tetap nihil. Memang sulit menghilangkan noda pada sol sepatu, terutama sol berwarna putih.
Tidak cukup membersihkannya dengan shampo atau detergen. Anda perlu menyiapkan salah satu di antara bahan-bahan berikut ini.
- Hidrogen Peroksida
Bahan pertama, gunakan hidrogen peroksida kadar rendah, sekitar 3% sampai 5%. Mungkin bahan satu ini terdengar asing di telinga Anda. Namun, bagi Anda yang terbiasa dengan bahan kimia pasti tahu dengan hidrogen peroksida. Apabila tempat Anda dekat dengan toko bahan-bahan kimia, cobalah untuk membeli hidrogen peroksida disana.
Namun, jika tempat Anda jauh dengan toko kimia, cobalah menggunakan produk pembersih yang mengandung hidrogen peroksida. Salah produk pembersih yang bisa Anda gunakan ialah detergen merek Vanish.
- Baking Soda
Nama baking soda pasti sudah tidak terdengar asing di telinga Anda. Bahan ini akan sangat mudah Anda temui di toko-toko bahan kue, karena menjadi bahan pengembang kue. Ternyata, baking soda dapat digunakan untuk memutihkan kembali sol sepatu yang terkena noda.
- Pasta Gigi
Selain baking soda, bahan lain yang sangat mudah Anda temui untuk membersihkan sol sepatu ialah pasta gigi. Setiap rumah pasti menyediakan pasta gigi, karena memang sudah menjadi kebutuhan sehari-hari. Tidak ada ketentuan tertentu dalam menggunakan pasti gigi. Yang terpenting, Anda juga menyediakan sikat gigi yang bersih, meskipun bekas.
Pada dasarnya, zat atau larutan yang digunakan untuk menghilangkan noda pada sol sepatu ialah yang mampu menghasilkan reaksi oksidasi. Sehingga, noda yang menempel pada sol sepatu dapat hilang seketika.
Anda pasti menginginkan sepatu dengan kualitas sol terbaik. Bisa jadi, itu diproduksi oleh pabrik outsole di Tangerang. Namun, Anda memiliki kewajiban untuk selalu menjaga kualitasnya. Salah satunya dengan membersihkannya dari noda.
Bandung Rubber Outsole, Rumahnya Sol Sepatu Karet Berkualitas
Jika pabrik outsole di Tangerang belum cukup membuat Anda puas, Anda bisa datang langsung ke Bandung Rubber Outsole. Kami memiliki pabrik yang berlokasi di Jl. Terusan Cibaduyut Gg Tarate 1 No. 141 003/001 Cangkuang kulon, Dayeuhkolot, Bandung. Di sana, Anda bisa melihat bagaimana proses pembuatan sol sepatu yang kami kerjakan.
Kami juga memiliki kantor yang berlokasi di Jl. Asia Afrika 133-137 Wisma Monex 9th Floor, Bandung, Jawa Barat. Silakan datang langsung ke kantor untuk mengonsultasikan segala kebutuhan sol sepatu Anda.
Kami juga melayani pemesanan jarak jauh, seperti halnya pabrik outsole di Tangerang. Pasar kami pun telah mencapai Tangerang. Jadi, Anda tidak perlu khawatir, karena kami menjangkau banyak daerah di Indonesia.
Perlu Anda ketahui, kamu juga telah bekerja sama dengan beberapa brand sepatu lokal ternama dalam pengadaan sol sepatu. Jadi, Anda tidak perlu ragu lagi dengan kualitas produksi kami. Langsung saja datang ke kantor, atau hubungi kontak admin yang telah tertera di website kami, www.bandungrubberoutsole.com.